Home » , , , » Hati Rooney Sedang Girang

Hati Rooney Sedang Girang

Written By Taufik on Jumat, 28 September 2012 | 09.39

Rooney
Girang betul Wayne Rooney usai laga Piala Liga melawan Newcastle United. Ini adalah laga perdananya usai absen empat pekan karena cedera robek di pahanya.

Pada laga yang digelar di Old Trafford, Kamis dini hari (27/9) WIB itu, Rooney memang tidak mencetak gol, namun pergerakannya selama 76 menit membantu membuka ruang bagi rekannya yang lain.

“Apakah saya senang kembali bermain? Ya, pasti. Meski hanya empat pekan, saya senang bisa kembali ke lapangan dan bermain. Ini bagus untuk saya. Saya merasa baik-baik saja. Jelas, laga pertama (usai cedera) akan terasa berat. Tetapi saya harap saya bisa mendapatkan manfaatnya (dari waktu istirahat empat pekan),” ujarnya seperti dilansir The Sun.

Rooney juga memuji pelatih Sir Alex Ferguson. Pelatih yang dikenal dengan ketegasannya itu sedikit mengendurkan formalitas dan memberikan tos kepada Rooney. “Itu menunjukkan semangat kebersaamaan tim yang bagus ada di sini,” katanya.

MU menang dengan skor 2-1 lewat gol yang dicetak Anderson dan Tom Cleverley. Sementara Newcastle memperkecil ketinggalan lewat Papiss Cisse.

Sementara itu, pelatih Newcastle United, Alan Pardew, dengan besar hati meminta maaf kepada wasit Anthony Taylor, yang sempat disemprotnya terkait gol Cleverley.

“Saya rasa (sebelum Cleverley mencetak gol) James Perch dilanggar. Tetapi saat saya melihat tayangan ulang saya harus kembali dan meminta maaf,” katanya. Pardew pernah menjalani sanksi larangan bertanding pada Agustus lalu karena melontarkan serangan verbal kepada hakim garis. (rif)

Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger