Home » , , » Kagawa Merapat ke Old Trafford

Kagawa Merapat ke Old Trafford

Written By amoy ya annisaa on Rabu, 30 Mei 2012 | 13.31



RUMOR ketertarikan Manchester United pada bintang Borusia Dortmund Shinji Kagawa, selangkah lagi menjadi kenyataan. Proses kepindahan Kagawa ke Old Trafford dikabarkan sudah memasuki tahap akhir.

Shinji Kagawa menjadi salah satu bagian generasi emas Dortmund yang sukses merebut gelar Bundesliga dua musim berturut-turut. Bahkan, musim ini gelar tersebut semakin lengkap berkat keberhasilan Dortmund menjadi kampiun DFB Pokal usai menghajar Bayern Munchen 5-2.

Didatangkan hanya dengan 280 ribu euro dari Cerezo Osaka, dua tahun lalu, Kagawa langsung muncul sebagai bintang baru Die Schwarzgelben. Musim ini Kagawa sukses mencetak 13 gol dari 31 penampilan di Bundesliga.

Dan, bukan rahasia lagi jika Manajer MU Sir Alex Ferguson sudah cukup lama mengamati pemuda kelahiran Kobe Jepang ini. Awal musim lalu, Kagawa juga menjadi salah satu bidikan Sir Alex untuk menggantikan Paul Scholes yang pensiun.

Namun, Dortmund masih belum bersedia melepas pemain 23 tahun ini. Tapi, setelah musim 2011/2012 berakhir, keinginan fans MU menyaksikan Kagawa berseragam merah bakal menjadi kenyataan.

Setan Merah dikabarkan sudah sepakat untuk membayar 15 juta euro atau setara Rp 180 miliar untuk mengeluarkan Kagawa dari Westfalenstadion. Meski Direktur Olahraga Dortmund Michael Zorc masih merahasiakan, tapi transfer ini diyakini sudah semakin dekat.

"Masih ada beberapa detail dan rincian kontrak yang harus dirampungkan antara Dortmund dan United," kata Zorc kepada ESPN.

Dengan tambahan kesepakatan tersebut, diperkirakan harga transfer Kagawa bisa melonjak hingga 22 juta euro. Namun, sepertinya United akan dengan mudah memenuhi kesepakatan tersebut karena manajer Sir Alex Ferguson sudah terlanjur jatuh hati dengan salah satu aset dari Asia ini. (17)

Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger