Home » , , , » Quattrick

Quattrick

Written By arnoldy septiano on Rabu, 09 Januari 2013 | 09.32

Lionel Messi melengkapi sukses di tahun 2012 dengan trofi Ballon d’Or, yang menjadikannya sebagai satu-satunya yang bisa meraihnya empat tahun beruntun.

LUAR BIASA! Gelar pemain terbaik dunia akhirnya kembali menjadi milik Lionel Messi. Trofi FIFA Ballon d’Or ini adalah kali keempat berturut-turut yang dia raih sejak 2009 sampai 2012. Messi menjadi orang pertama yang mampu meraih quattrick (empat kali) Ballon d'Or.

Messi kembali menyingkirkan Cristiano Ronaldo dan Andres Iniesta dalam persaingan memperebutkan status pemain terbaik dunia. Dari polling yang dilakukan terhadap kapten dan pelatih negara seluruh anggota FIFA, Messi mengumpulkan 41,60% suara sementara Ronaldo dapat 23,68% dan Iniesta meraih 10,91%.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh kapten tim nasional Italia saat menjuarai Piala Dunia 2006, Fabio Cannavaro, dalam acara yang berlangsung di markas FIFA di Zurich, Selasa (8/1) dinihari WIB.
Dengan demikian Messi sudah memenangi gelar tersebut empat kali, dan keempatnya diraih secara berurutan. Sebelum ini, dia sudah memenanginya pada tahun 2009, 2010, 2011, dan 2012.

"Sejujurnya, sulit dipercaya bisa memenangi penghargaan ini untuk keempat kalinya secara berurutan," ucap Messi ketika menerima penghargaan itu.

Rentetan keberhasilan meraih Ballon d'Or terbanyak sebelumnya juga dipunya Platini, yang mendapatkannya tiga kali berturut dalam selama tahun 1983 sampai 1985. Sebagai catatan, saat itu Ballon d'Or merupakan penghargaan pemain terbaik di Eropa.

Johan Cruyff dan Marco van Basten juga pernah tiga kali memenangi Ballon d'Or, tapi eks bintang Belanda itu tidak secara beruntun memenanginya. Cruyff meraihnya di tahun 1971, 1973 dan 1974, sementara Van Basten memenanginya di tahun 1988, 1989, 1992.

Dedikasi untuk Keluarga
Messi mendedikasikan penghargaan tersebut untuk istrinya, Antonella Roccuzzo, dan putranya, Thiago. Alasan pemain Barcelona itu mendedikasikan penghargaan tersebut kepada dua orang tercintanya itu karena mereka adalah "hal yang paling indah" yang pernah terjadi dalam hidup penyerang berusia 25 tahun itu.

Selain istri dan putranya, Messi juga mengucapkan kepada semua orang atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepadanya. Namun, penyerang yang berhasil memecahkan rekor gol terbanyak dalam satu tahun kalender milik Gerd Muller pada 2012 itu tetap menggarisbawahi nama Antonella dan Thiago.

"Saya ingin berterima kasih kepada keluarga saya, teman-teman saya, semua orang yang mendukung, dan terutama kepada istri dan putra saya. Mereka adalah hal yang paling indah dalam kehidupan saya," kata Messi saat berbicara di atas panggung dalam penyerahan piala Ballon d'Or. (twu)
Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger