Home » , , » AS Roma vs Inter Milan Bara Olimpico

AS Roma vs Inter Milan Bara Olimpico

Written By arnoldy septiano on Rabu, 23 Januari 2013 | 09.00

AS Roma punya kesempatan menghabisi Inter Milan di ajang Coppa Italia, setelah akhir pekan lalu hanya mampu bermain imbang di Olimpico.

PENALTI Francesco Totti menjadi sia-sia setelah Rodrigo Palacio mampu mencetak gol penyama yang membuat duel AS Roma kontra Inter Milan di giornata 21 Serie A berakhir tanpa pemenang. Kini, I Lupi bakal kembali menjamu tim yang sama di semifinal pertama Coppa Italia, Kamis (24/1) dinihari WIB.

Keuntungan sebagai tuan rumah akan dimaksimalkan Francesco Totti cs sebelum melakoni duel leg kedua, 18 April mendatang. Rekor pertemuan kedua tim juga lebih berpihak pada Serigala Ibukota.

Inter tercatat belum pernah mengalahkan Roma di lima pertemuan terakhir di semua kompetisi. Dari lima laga itu, La Beneamata kalah dua kali dan tiga laga sisanya berakhir imbang.

Dua kekalahan yang diderita Inter itu masing-masing terjadi di Seri A musim lalu dan musim ini. Di musim lalu, Inter yang dinahkodai oleh Claudio Ranieri harus pulang dengan kekalahan telak 0-4 dari Stadio Olimpico.

Kekalahan berikutnya terjadi di pertemuan di paruh pertama musim ini. Bermain di kandang sendiri, Diego Milito dkk. dipaksa menyerah 1-3.

Pertemuan terakhir keduanya terjadi Senin (21/1) dinihari. Laga itu berkesudahan 1-1 setelah penalti Francesco Totti dibalas oleh gol Rodrigo Palacio.

Kapten Inter Milan Javier Zanetti juga mengakui bahwa Roma adalah salah satu rival berat Inter dalam beberapa tahun terakhir.

"Ya, Roma adalah lawan yang sangat sulit. Tak pernah mudah bermain di Stadio Olimpico dan mereka adalah rival utama kami selama periode di mana kami memenangi begitu banyak," tutur Zanetti di situs resmi klub.

Sementara, pelatih Roma Zdenek Zeman malah memilih merendah dan menilai Coppa Italia bukan prioritas utama timnya.

"Bagi saya, Coppa Italia sekarang ini tak banyak diperhitungkan. Tapi, keseimbangan di musim ini tergantung pada posisi kami di liga lebih besar ketimbang di ajang Coppa," tuturnya.

"Kami selalu memasang target tinggi apapun yang ada di depan kami. Inter adalah tim besar dan harus dihormati," tandas pelatih berkebangsaan Rep Ceko itu.

Roma sukses melangkah ke semifinal setelah mengandaskan Fiorentina 1-0 di Artemio Franchi. Sementara,  Inter menuntaskan perwalanan Bologna 3-2. (twu)

PRAKIRAAN PEMAIN
AS Roma 4-3-3: Goicoechea—Balzaretti, Burdisso, Marquinho, Piris, Florensi, De Rossi, Perotta, Totti, Destro, Pjanic
Pelatih Zdenek Zeman

Inter 3-4-1-2: Handanovic, Ranocchia, Chivu, Juan, Nagatomo, Gargano, Cambiasso, Zanetti, Guarin, Palacio, Rocchi
Pelatih Andrea Sramaccioni

SIARAN LANGSUNG TVRI Kamis (24/1) pukul 02.45
Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger