Home » , , » Afsel Diimbangi Cape Verde

Afsel Diimbangi Cape Verde

Written By arnoldy septiano on Senin, 21 Januari 2013 | 09.22

TUAN rumah Afrika Selatan harus puas berbagi angka dengan Cape Verde di partai pembuka Piala Afrika 2013, Minggu (20/1) dinihari WIB. Kedua tim yang tergabung di Grup A mengakhiri laga dengan skor 0-0. Di partai lainnya, Angola dan Maroko juga berakhir tanpa pemenang.

Dalam duel yang digelar di Stadion FNB tersebut, Afrika Selatan membuka peluang di menit 36. Kagisho Dikgacoi melepaskan tembakan jarak jauh kendati bola masih melambung di atas mistar gawang.

Dua menit sebelum turun minum, Cape Verde membuat peluang lagi. Sepak pojok Babanco diteruskan Fernando Neves ke arah Ryan Mendes meski lagi-lagi bola belum menemui bidang sasaran.

Peluang terakhir dalam laga dicatatkan Afrika Selatan di menit injury time. Dari sepak pojok, bola dikirim Lerato Chabangu ke kotak penalti dengan Bongani Khumalo berusaha menanduknya. Tetapi si kulit bundar mengenai bahu Khumalo dan kemudian melintas di atas mistar gawang tim lawan.

Sementara, di pertandingan lainnya yang digelar di Stadion FNB, Minggu (20/1) dinihari WIB, baik Angola maupun Maroko sama-sama mencatatkan sejumlah peluang meskipun akhirnya tak ada gol yang tercipta selama 2x45 menit.

Hasil itu membuat dua pertandingan Piala Afrika yang dihelat pada hari pertama tidak membuahkan sebiji gol pun. Di Grup A, Afrika Selatan, Cape Verde, Angola, dan Maroko sama-sama memiliki 1 poin dari hasil imbang. (twu)



Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger