Home » , » Tinju Pelajar, Jumlah Peserta Membludak

Tinju Pelajar, Jumlah Peserta Membludak

Written By Khoierzblogs on Rabu, 21 November 2012 | 09.52

Peserta yang mendaftar Invitasi Tinju Amatir Pelajar 2012 yang digelar oleh Pertina dan Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (Bapopsi) Jateng mencapai 163 orang. Jumlah tersebut melampuai target 120 yang dipatok panitia.

Menurut Sekum Pertina Soedjatmiko, pihaknya senang terhadap antusiasme peserta pada invitasi yang digelar 20-24 di Lapangan Indoor Tennis, Kompleks GOR Jatidiri Semarang ini. Ini bukti banyak pelajar menyukai olahraga tinju.

Ke-163 peserta tersebut berasal dari Kota Semarang, Solo, Banyumas, Kabupaten Semarang, Sragen, Cilacap, Banyumas, Banjarnegara, Sukoharjo, Kebumen, Tegal, Slawi, Kudus, Karanganyar, Salatiga, Blora, Grobogan, Pekalongan, Demak, dan Wonogori.

Beberapa daerah lain seperti Rembang dan Batang belum mengirimkan petinju karena kepengurusan Pertina mereka baru terbentuk. Sementara daerah seperti Pekalongan dan daerah lain yang selama ini ''tidur'' kini mengirimkan petinjunya.

Sesuai jadwal panitia penyelenggara, 20 November merupakan hari kedatangan peserta. Sementara pagi ini para peserta menjalani timbang badan di GOR Jatidiri, dan sorenya melaksanakan pertandingan.

Jatmiko menandaskan, penonton tak dipungut biaya alias bisa menyaksikan pertandingan secara gratis. Dia ingin para pelajar di Semarang ikut menyemarakkan event yang pertama kali digelar di Jateng itu. (H69-JBSM/rif)


Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger