Home » , , » PON Bakal Digelar di Dua Daerah

PON Bakal Digelar di Dua Daerah

Written By Taufik on Kamis, 27 September 2012 | 09.17

(harsem/dok)
PON Riau terbilang relatif sukses, meski muncul beragam persoalan di sana-sini, menyangkut kesiapan venues atau bidang perwasitan.

Namun masih ada pekerjaan rumah bagi Menegpora Andi Malarangeng untuk bisa membuat event olahraga nasional ini lebih menarik.

Sebanyak 39 Cabang olahraga diperebutkan oleh 33 provinsi di Indonesia. Rekor-rekor pun tercipta, baik nasional, maupun Asia. Selain itu banyak pemain muda yang bisa mempermalukan para seniornya dalam memperebutkan mendali emas.

Namun ada yang mengganjal dalam diri menegpora, salah satunya masih terbilang banyak cabang olahraga yang dipertandingkan. Sebetulnya 39 cabang yang digelar di Riau merupakan penciutan dari 43 cabang olahraga di PON sebelumnya di Samarinda.

"Kami sedang berencana untuk melakukan penciutan cabang-cabang. Kemungkinanhanya cabang-cabang yang dipertandingkan di Asian Games, SEA Games, dan PON," ucap Andi Malarangeng, saat menyerahkan bonus ke atlet Paralympic, di kantor Menegpora, Jakarta, Senin lalu.

Selain melakukan penciutan, Andi juga bakal melakukan inovasi lainnya dengan menggelar PON di dua provinsi yang berbeda. Tujuannya untuk mengurangi beban tuan rumah.

"Kami juga akan mengurangi beban daerah si tuan rumah agar mereka tidak terlalu berat menggelarnya. Kememungkinkan akan ada dua provinsi yang menjadi tuan rumah bersama. Selain itu, ada persoalan lagi mengenai batasan umur dan kami akan melakukan perubahan-perubahan tersebut," tutup Andi.

Kalau itu benar dilakukan, maka PON meniru jejak Piala Dunia dan Piala Eropa di cabang sepakbola yang telah membelah penyelenggaraan di dua negara. (rif)


Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger