DUA tim asal London penghuni lima besar, Arsenal dan Chelsea memiliki nasib berbeda dalam laga di pekan ke-20 Liga Primer.
Arsenal terkapar saat melakoni derby London kontra Fulham di Craven Cottage. The Gunners takluk 1-2 setelah sempat unggul di awal babak pertama.
Arsenal lebih dulu memimpin pada babak pertama. Gol tercipta lewat sundulan Laurent Koscielny saat laga berjalan 20 menit. Pada babak kedua, tim tuan rumah tampil sangat ofensif. Mereka berupaya mengejar defisit gol.
Momen kebangkitan Fulham adalah diusirnya Johan Djourou pada babak kedua. Unggul jumlah pemain membuat mereka makin menggila.
Hasilnya, pada menit-menit akhir, mereka berhasil menyarangkan dua gol. Steve Sidwell dan Bobby Zamora jadi pahlawan The Cottagers.
Kekalahan ini membuat Arsenal tak beranjak dari peringkat kelima klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan 36 poin dari 20 laga. Fulham naik ke peringkat ke-13 dengan 23 poin.
Sementara, Chelsea menyudahi perlawanan Wolverhampton Wonderers di Molineux, Senin (2/1). The Blues unggul 2-1 berkat gol Frank Lampard di menit-menit akhir.
Sebelum menghadapi Wolves, Chelsea tak pernah menang di empat laga terakhir. The Blues imbang 1-1 melawan Wigan Athletic, Tottenham Hotspur, dan Fulham. Terakhir, malah kalah 1-3 dari Aston Villa di kandang sendiri.
Chelsea lebih dulu unggul di menit 54 dengan Ramires. Akan tetapi, Wolves mampu menyamakan kedudukan di menit 84 lewat Stephen Ward. Beruntung memiliki Frank Lampard, gelandang serang veteran ini menjadi pahlawan Chelsea usai golnya di menit 89 memastikan kemenangan.
Hasil ini mengantarkan Chelsea kembali naik ke peringkat empat klasemen dengan 37 poin. (twu)
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.