Home » , , » Pincang

Pincang

Written By arnoldy septiano on Rabu, 30 Januari 2013 | 09.28

 Real Madrid vs Barcelona

Lima pilar Real Madrid dipastikan absen di leg pertama semifinal Copa del Rey.

REAL Madrid bakal mengalami tekanan berat saat melakoni El Clasico di Santiago Bernabeu, Kamis (31/1) dinihari WIB. Di saat si Putih kehilangan lima pilarnya, Barcelona justru tampil full team dalam duel leg pertama semifinal Copa del Rey.

 Situasi ini menjadi alarm bahaya bagi El Real di saat mereka mulai menemukan konsistensi. Sejak pergantian tahun, Los Blancos sudah mengemas lima kemenangan dari tujuh laga, dengan melesakkan 20 gol dan hanya kemasukan empat.

Terakhir, Cristiano Ronaldo cs melumat Getafe 4-0 di Bernabeu, akhir pekan kemarin. Namun, mereka harus kedatangan tamu istimewa di saat yang kurang tepat.

Los Blancos kehilangan empat pilar di belakang. Kiper Iker Casillas, harus menjalani operasi akibat retak tulang tangan dan absen sekitar tiga bulan. Sedangkan Pepe masih dalam periode pemulihan setelah menjalani operasi pergelangan kaki.

Dua bek lainnya, Sergio Ramos dan Fabio Coentrao juga harus absen karena larangan bertanding. Begitu juga dengan winger Angel Di Maria yang harus absen dengan alasan yang sama.

Krisis barisan pertahanan si Putih bisa semakin parah karena Marcelo juga baru saja pulih setelah absen selama tiga bulan karena patah kaki.

Tapi, masih ada optimisme yang coba dibangun superstar El Real Cristiano Ronaldo. Kapten kedua Madrid itu tak ingin badai cedera menjadi alasan untuk menghancurkan the Catalans.

"Kami akan bermain menghadapi salah satu tim paling menyulitkan di dunia, tanpa beberapa pemain kunci. Tapi itu bukan alasan untuk menyerah," ucap Ronaldo yang sudah mengemas tujuh gol dalam enam edisi El Clasico seperti dilansir Reuters.

Fakta bahwa Madrid punya catatan bagus di kandang, bisa menjadi alasan Ronaldo. Sepanjang musim ini, Los Merengues belum pernah kalah dari 18 partai di Bernabeu, dengan mengemas 15 kemenangan.
Mereka juga cukup produktif dengan melesakkan 60 gol dan hanya kemasukan 14, termasuk dua gol ke gawang Barcelona di leg pertama Piala Super Spanyol, Agustus tahun lalu.  

Barca Lengkap

Madrid dan Barcelona sudah berhadapan tiga kali di musim ini. Dua yang pertama terjadi di Piala Super Spanyol di mana Madrid menjadi juara berkat keunggulan agresivitas tandang (2-1 & 2-3), sementara di ajang La Liga saat bermain di Camp Nou skor akhirnya adalah 2-2.

Kali ini, Barcelona bertamu ke Bernabeu dengan skuad lengkap. Skuad Blaugrana terbebas dari cedera dan larangan bertanding. Mereka juga punya keuntungan psikologis berkat keunggulan 15 poin dari Real Madrid di La Liga.Namun, kubu Los Cules mencoba mengesampingkan kondisi lawannya. "Tak penting bagaimana Madrid akan menjalani laga ini. Kami sadar akan berhadapan dengan sebuah tim yang hebat," kata Javier Mascherano di situs resmi Barca.

"Mereka akan tetap bermain dengan sekuat tenaga kendatipun mereka akan kehilangan sejumlah pemain penting," lanjutnya.

Setelah bertamu ke Bernabeu, Barcelona akan menjamu Real Madrid pada 27 Februari mendatang. (twu)
   
PRAKIRAAN PEMAIN
Real Madrid 4-2-3-1: Lopez—Arbeloa, Carvalho, Varane, Albiol, Essien, Khedira, Ronaldo, Ozil, Callejon, Benzema
Pelatih Jose Mourinho

Barcelona 4-3-3: Pinto—Alba, Puyol, Pique, Alves, Iniesta, Xavi, Fabregas, Villa, Messi, Pedro
Pelatih Tito Vilanova

5 Pertemuan di Bernabeu
30/08/12  Real Madrid 2 – 1 Barcelona
19/01/12  Real Madrid 1 – 2 Barcelona
11/12/11  Real Madrid 1 – 3 Barcelona
15/08/11  Real Madrid 2 – 2 Barcelona
28/04/11  Real Madrid 0 – 2 Barcelona

SIARAN LANGSUNG Trans TV Kamis (31/1) pukul 03.00
Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger