Home » , » Rujuk dengan Hapus Provokasi

Rujuk dengan Hapus Provokasi

Written By ericadventure on Jumat, 17 Februari 2012 | 08.57






Sekitar tiga puluhan Dewan Pengurus Pusat Panser Biru dan SneX kemarin sore menghabisi tulisan-tulisan di tembok (vandalisme) bernada permusuhan di sepanjang Jembatan Kartini, Gayamsari.

Di jembatan sepanjang 150 meter itu memang dipenuhi tulisan-tulisan berbau provokasi. Menggunakan cat berwarna putih, dalam waktu kurang lebih dua jam semua tulisan telah disirnakan. Aksi ini memang telah direncanakan dan menjadi rangkaian momen perdamaian suporter Semarang.

“Ini akan menjadi awal yang baik bagi kami untuk terus berdampingan. Semoga apa yang kami lakukan bisa diteruskan grassroot, minimal untuk berhenti menulis yang berbau permusuhan," kata Bendahara SneX Susi didampingi Doni Sukolilo.

Senada, Panser Biru juga mengimbau kepada anggotanya untuk terus menjaga keharmonisan dengan SneX. Pjs Ketum Panser Biru Lukman Sah bertekad menjadikan laga PSIS versus Persepar (sore hari ini) sebagai momen lanjutan perdamaian setelah tur ke Magelang, 4 Februari lalu.

“Di kandang sendiri kami berharap suasana damai tetap terjaga, dan
bisa menciptakan kreasi-kreasi baru,” kata Lukman.

Suporter juga bertekad tetap akan memenuhi Stadion Jatidiri, sore ini. Adanya permasalahan dalam tubuh manajemen tak memengaruhi antusias untuk mendukung Khusnul Yakin dkk. Suporter tak keberatan jika saat ini panpel PSIS berlapis atau dikelola dua orang.

“Ah, tidak masalah kami kan tidak ada pengaruh bagi panpel maupun sebaliknya. Tujuan kami hanya mendukung PSIS di lapangan. Siapapun manajemennya, kami tetap dukung,” kata Susi yang diiyakan Lukman.

Prinsipnya, Panser Biru dan SneX tetap mendukung siapapun yang mengelola PSIS, dengan target juara yang bisa direalisasikan. (wiwig prayugi/rif)

Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger