ANDY Carroll mencuat sebagai ‘bintang’ di Inggris. Bukan lantaran penampilannya yang sejauh ini masih memble, tapi rumor bakal didepaknya striker 23 tahun ini dari skuad Liverpool.
Media-media di Negeri Ratu Elisabeth, kemarin ramai-ramai memberitakan Carroll yang dikabarkan akan dipulangkan ke klub lamanya Newcastle United. Seperti yang diklaim oleh the Daily Mail dan The Sun pada hari Rabu (11/1) menyatakan bahwa kubu the Magpies bersedia untuk mendatangkan kembali penyerang internasional Inggris tersebut.
Kedua surat kabar tersebut mengklaim bahwa The Magpies bersedia menawarkan biaya sebesar 10 juta pound untuk memboyong kembali Carroll.
Sejak diboyong The Reds awal tahun lalu, Carroll tak jua menunjukkan performa menawang. Kiprah apik Carroll di Newcastle tak tercermin saat dirinya membela The Reds yang menebusnya seharga 35 juta pound.
Dari 25 laga, Carroll hanya sanggup menyumbang empat gol. Mungkin, karena itulah pelatih Kenny Dalglish kerap menempatkan Carroll di bench Si Merah.
Sejauh ini kedua kubu sama-sama membantah rumor transfer Carrol. "Itu benar-benar omong kosong. Tak ada kebenaran di dalamnya," sahut pernyataan resmi Liverpool seperti diberitakan Soccernet.
Manajer The Reds Kenny Dalglish sudah berulang kali menegaskan bahwa masa depan Carroll tetap berada di Merseyside. Bantahan terhadap peluang transfer Carroll juga datang dari kubu The Magpies.
Namun, niat King Kenny untuk mendatangkan striker anyar di bursa transfer kali ini, memberi sinyal bahwa kepergian Carrol dari Anfield tinggal menunggu waktu.
Setelah menyatakan ingin memboyong striker Aston Villa Darren Bent, Liverpool dikabarkan turut meramaikan perburuan striker Chelsea Solomon Kalou.
Berdasarkan kabar dari talkSPORT, Kenny Dalglish selaku manajer Liverpool, melihat Kalou sebagai alternatif jika gagal mendapatkan Darren Bent yang dibanderol 25 juta pound oleh Aston Villa. Kalou dipandang lebih berguna karena bisa dimainkan sebagai second striker ataupun sayap. (twu)
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.