Home » , , , » Tim Belum Komplet di Detik-detik Terakhir

Tim Belum Komplet di Detik-detik Terakhir

Written By ericadventure on Kamis, 01 Desember 2011 | 09.18

Skuad Mahesa Jenar yang masih tambal sulam, (inzet) Vitor Borges de Souza dan Aris Fandi Kurniawan

Rutinitas latihan belum menunjukkan tanda-tanda kesiapan PSIS menjelang kompetisi divisi utama.

PSIS tidak menyimpan waktu lama untuk mematangkan persiapan menghadapi laga perdana Liga Prima Indonesia Divisi Utama melawan Persik Kediri di Stadion Jatidiri, 10 Desember. Pelatih Edy Paryono berharap semua pasukannya yang masih pulang kampung supaya kembali dan segera mengikuti latihan.

“Ini sudah detik-detik terakhir dalam menjalani persiapan, sehingga diharapkan pemain yang masih ada urusan untuk segera diselesaikan dan kembali mengikuti latihan,” ujar EP usai melatih di Stadion Jatidiri, kemarin sore.

Di laga yang sekaligus sebagai pembuka kompetisi Level II tersebut Mahesa Jenar didaulat sebagai tuan rumah. Tentu hal ini menjadi keberuntungan tersendiri untuk tampil maksimal di hadapan ribuan pendukungnya.

Namun, pelatih berkacamata minus itu mengatakan, kematangan materi pemain dan permainan tim menjadi kunci utama untuk meraih kemenangan. Untuk itu, waktu yang tersisa ini, ia orientasikan pada penggodokan kerjasama tim.

“Semua pemain harus fokus pada wilayah kerja tim. Kesadaran pergerakan dan organisasi di lapangan sangat penting dalam menjalankan strategi permainan,” lanjutnya.

Hingga kemarin, terdapat tiga pemain yang belum mengikuti latihan. Keduanya adalah striker Vitor Borges de Souza, gelandang serang Steven Anderson, dan Donny Siregar.

Asisten Manajer Teknik Irwan Santoso menyampaikan, striker asal berasil tersebut tengah mengurusi tiket pesawat. Dipastikan ia akan berangkat dari Amsterdam menuju Senarang, hari ini pukul 22.00. “Vitor berangkat dari Amsterdam besok malam (hari ini), dan hari jumat sudah siap mengikuti latihan,” katanya.

Sementara Steven yang dikabarkan tiba di Semarang, kemarin, juga belum terlihat menjalani latihan. “Yang pasti, kami sudah menghubungi mereka dan semua pemain itu berjanji akan datang pekan ini,” papar Irwan. (wse)


Aris, Pengganti Ibo

Manajemen PSIS sepertinya tak membutuhkan waktu panjang memburu pemain untuk mengisi kekosongan di sektor belakang setelah Johan Ibo memutuskan hengkang, tempo hari. Aris Fandi Kurniawan, satu nama yang digadang bakal menjadi amunisi muda bertalenta.

“Ya, Aris didatangkan sebagai pengganti Ibo. Tapi masih belum bisa dinilai, kami akan melihat kondisinya satu hingga dua hari kedepan,” ujar pelatih Edy Paryono usai melatih di Stadion Jatidiri, kemarin.

Diharapkan, pemain yang musim lalu membela Persiku Kudus tersebut memiliki fisik dan kemampuan setara dengan Ibo. Pasalnya, Mahesa Jenar membutuhkan pemain yang berkarakter untuk memperkokoh benteng pertahanan.

“Setidaknya, Aris lebih baik dari Ibo. Kami tidak banyak waktu untuk menilai, mengingat waktu persiapan sangat mepet. Ya, kami berharap ia bisa seperti yang diharapkan,” lanjut EP, begitu sapaannya.

Sejauh ini, tim kebanggaan publik Semarang ini sudah cukup menyimpan pemain yang menghuni sektor pertahanan. Diantaranya Ari Noviga, Iwan HW, Azmi, Simon Kujiro, Parjono, dan Romi Agustian.

“Sebenarnya kami tidak kekurangan pemain belakang, hanya saja kami ingin mencari pengganti Johan Ibo. Setidaknya sebagai pelengkap komposisi yang dibutuhkan,” paparnya.

Ditambahkan, Aris tergolong pemain muda yang cukup berpengalaman. Di usia yang baru menginjak 24, ia sudah pernah membela Persijap Jepara, hingga kemudian kembali ke Persiku, klub dimana ia mengawali karirnya di dunia sepakbola.

Disinggung mengenai pencarian pemain lain sebagai alternatif, EP mengaku belum memikirkannya secara serius. Menyusul pemain-pemain yang dinilai memiliki kemapuan standar sudah bergabung dengan klub-klub lain.

“Soal itu belum terpikirkan. Ya, kami lihat dulu pemain yang sudah ada. Jika perlu pemain lain, kami akan bicarakan dengan manajemen,” tuturnya.

Sementara itu, Aris Fandi Kurniawan tidak banyak berkomentar soal kedatangannya di Semarang. Ia hanya ingin memberikan yang terbaik kepada ti yang menerimanya.

“Saya belum bisa menjawab kenapa saya datang ke PSIS. Terpenting, saya akan bermain maksimal pada tim yang akan saya bela,” ucapnya. (rif)

Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger