Eduard Tjong Merapat ke Persijap
Written By r.ny siikecilQue on Rabu, 24 Agustus 2011 | 11.12
SETELAH terkena skorsing satu musim Eduard Tjong siap merumput kembali. Kini, ia membidik Persijap setelah Persiba Bantul resmi memakai duet Sajuri Syahid-Widiantoro.
Edu sudah menyatakan kesanggupannya untuk bergabung. Pelatih lainnya adalah arsitek Persidafon musim lalu Agus Yuwono dan mantan pelatih Persiwa Wamena Suharno yang tertarik menangani Laskar Kalinyamat.
Sejumlah pelatih lama Persijap juga merapat. Mereka ialah Yudi Suryata, Junaedi, dan Suimin Diharja.
Persijap terus menampung nama-nama yang masuk sambil menyelsaikan segala administrasi merger dengan Bogor Raya FC.
”Prosesnya juga masih cukup lama, mungkin setelah Lebaran. Kami masih menunggu hasil verifikasi dan pembicaraan mekanisme merger antara Persijap dan Bogor Raya terlebih dahulu,” kata Wakil Sekretaris Tim Persijap Nurjamil.
Persijap juga mulai luluh. Pembicaraan awal merger menyebutkan, sisi bisnis Persijap dikelola PT Bogor Raya, Nurjamil menilai hal itu wajar. Mengingat, dalam merger ini pihak Bogor Raya yang memiliki andil besar dalam keuangan klub. Sehingga, tidak berlebihan jika mereka yang memegang kendali keuangan. (wig/twu)
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.