Home » , , , » JERMAN SEMPURNA

JERMAN SEMPURNA

Written By Sena on Kamis, 21 Juni 2012 | 14.12


(harsem/dok)


Jerman menjadi satu-satunya perempatfinalis Piala Eropa 2012 yang mencatat kemenangan sempurna. Bagaimana dengan unggulan lain, Spanyol?

JERMAN memenangi ketiga laga penyisihan, meski tidak semuanya secara impresif, di grup yang jauh-jauh hari dijuluki ”grup neraka”. Sembilan poin dari tiga kemenangan sudah cukup menjadi bukti, ”neraka” Grup B ternyata menjadi ”surga” bagi tim asuhan pelatih Joachim Loew ini. Hasil itu menambah catatan positif Jerman yang memenangi kesepuluh laga babak kualifikasi.

Betapa laparnya Jerman merebut gelar juara, yang tidak pernah mereka nikmati sejak Piala Eropa 1996. Baru kali ini pula Jerman meraup ketiga kemenangan di penyisihan grup.

”Ini tentu proses matang yang sejauh ini terjadi di ajang ini,” kata Loew seusai Jerman mengalahkan Denmark 2-1 di Lviv, Ukraina, Minggu (17/6). ”Kami tidak cukup bagus dari segi keseluruhan organisasi permainan. Tetapi, tim ini telah melewati proses pembinaan yang bagus,” katanya kepada wartawan.

Terlepas dari beberapa poin evaluasi, melaju ke perempatfinal dengan skor sempurna sembilan adalah bukti kemampuan para pemain Jerman bertahan dari tekanan. Bukan hanya tekanan akan keharusan mengalahkan Denmark dalam rentang 16 menit terakhir setelah di laga yang lain Cristiano Ronaldo mencetak gol kedua ke gawang Belanda, menit ke-74. Namun, juga tekanan menghadapi ekspektasi publik yang kali ini sangat tinggi.

Dalam survei yang digelar majalah terkemuka Kicker beberapa waktu lalu, lebih dari dua pertiga responden percaya, kapten Philipp Lahm bakal memegang trofi di Kiev, 1 Juli nanti.

Tingginya ekspektasi publik Jerman itu terlihat dari dukungan semarak suporter yang hadir di Stadion Arena, Lviv. Sebelum wasit Carlos Velasco Carballo meniup peluit kickoff, mereka sudah bersorak- sorai, menyanyi, bertepuk tangan tiada henti, hingga wasit asal Spanyol itu meniupkan peluit terakhir.

Puji Yunani
Sepanjang laga, Stadion Arena di kota Lviv menjadi milik suporter Jerman. Mereka tidak lelah terus mendendangkan sorak-sorai, termasuk ketika pemain Denmark menikmati penguasaan bola dan akhirnya Bendter mencetak gol kemenangan, menit ke-80. Atraksi suporter itu menjadi energi positif bagi pemain Jerman.

Setelah lebih dari sepekan suporter itu memadati Lviv dan Kharkiv, dua lokasi laga penyisihan Jerman, mereka kini bakal merapat ke Polandia, tepatnya Gdansk, tempat Jerman menghadap Yunani. Jika lolos ke semifinal, Jerman akan menjalani laga di Warsawa.

Bagaimana melawan Yunani nanti? ”Mereka tim yang benar- benar bagus dalam bertahan. Bertanding melawan mereka seperti berjuang memecahkan batu karang yang kokoh,” kata Loew. Jika amunisi memadai, seharusnya tidak sulit bagi ”Panser” untuk menghancurkan Yunani. Begitulah kira-kira.

Spanyol Akui Main Buruk
Sementara itu arsitek Spanyol Vicente del Bosque mengakui, Spanyol bermain buruk meski lolos perempatfinal Piala Eropa 2012 setelah mengalahkan Kroasia 1-0. Spanyol harus meningkatkan penampilan saat bertanding di perempatfinal. ''Ada banyak kekurangan dan egala sesuatu tidak berjalan sesuai rencana," kata Del Bosque.

Meski memuncaki Grup C dengan tujuh angka, Spanyol harus bekerja keras dalam tiga pertandingan babak grup. Bagaimanapun Del Bosque bersikeras timnya maju selangkah dalam setiap pertandingan kualifikasi grup, meski tidak menunjukkan penampilan terbaiknya.

Spanyol tertolong oleh gol Jesus Navas dua menit sebelum pertandingan usai, memanfaatkan umpan Andres Iniesta. "Kami bersusah payah. Kroasia sangat bagus,'' kata Iniesta. ''Kami harus bersabar. Kami harus menunggu peluang kami. Itu yang kami dapatkan di akhir pertandingan.''

Spanyol tidak peduli siapa yang akan mereka hadapi di delapan besar nanti. "Kami harus siap siapapun yang akan kami hadapi,'' ujar Del Bosque. Arief Firhanusa


Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger