Home » » Ferrari Masih Percaya Alonso

Ferrari Masih Percaya Alonso

Written By p3joeang45 on Kamis, 29 Desember 2011 | 19.35

PRESIDEN Ferrari, Luca Montezemolo mangakui dia tidak bisa menatap prospek tim di musim depan. Meski begitu, dia menegaskan tidak akan menjual para pembalapnya kepada siapa pun.

Pada musim 2011 ini Scuderia Ferrari mengakhiri balapan dengan penampilan yang memble. Mereka gagal mematahkan dominasi Red Bulls dalam dua musim terakhir ini serta harus mengalah pada rival abadinya, McLaren Mercedes. Sehingga peringkat ketiga pun menjadi posisi terbaik mereka di musim ini.

“Saya tidak bahagia dengan bagian dari musim ini, tapi kami terkejut kehilangan final piala dunia di Abu Dhabi 2010. Tahun ini saya telah mengingat beberapa even di 2009, ketika kami hanya memenangkan satu balapan saja,” ujar Montezemolo, seperti disitat Crash.

Hasil dua tahun lalu juga dijadikan pembeda untuk acuan di tahun 2012 nanti. Montezemolo juga berharap tidak mengulangi kegagalan di musim lalu. “Itu harus menjadi pembanding di 2012. Setahun kami terima dengan kekalahan ini, tapi tidak untuk yang kedua kalinya,” sambungnya.

Selain itu mengenai kedua pembalapnya, Montezemolo mengaku masih ingin mempertahankannya. Tak ada sedikitpun dibenaknya untuk menjual Fernando Alonso di musim depan untuk klub manapun.

“Saya tidak akan menjual Alonso kepada siapapun, karena dia merupakan salah satu pembalap terkuat yang kami miliki. Dia telah melakukan musim yang hebat, dan saya sangat kagum dengan kerja kerasnya,” kesan Montezemolo.

Alonso menjadi penyumbang poin terbanyak di musim ini untuk tim kuda jingkrak. Pembalap 30 tahun itu menduduki posisi ketiga dengan mengoleksi 202 poin. Terpaut 147 poin dari juara dunia Sebastian Vettel. (*)


Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger