PELAKSANAAN SEA Games tinggal dua bulan lagi. Dengan waktu yang semakin mepet itu, pelari Jawa Tengah Agus Prayogo mulai fokus untuk ajang pesta olahraga se-Asia Tenggara tersebut.
Peraih medali emas SEA Games XXV Laos 2009 ini sudah tidak turun lagi pada kegiatan-kegiatan yang menjadi ajang ujicoba. Agus juga mengakui, sudah ada permintaan dari PB Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) agar dirinya mulai konsentrasi ke SEA Games.
"Surat dari induk organisasi olahraga atletik di Tanah Air tersebut sudah mendapat persetujuan dari Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) sehingga saya batal tampil di Singapura," ujarnya.
Dengan alasan ingin fokus ke SEAG itulah, Agus, yang juga prajurit TNI AD ini batal turun pada lomba lari "Army Half Maraton" di Singapura, 4 September 2011. Sudah empat tahun berturut-turut dirinya selalu mendapat undangan pada lomba lari yang menempuh jarak 21 kilometer tersebut.
Pada SEA Games mendatang, pelari kelahiran Magelang tersebut bakal turun pada nomor lari 5.000 dan 10.000 meter putra dengan target meraih dua medali emas.
"Kalau pada SEA Games 2009 Laos saya hanya turun pada nomor lari 10.000 meter dan bisa meraih emas. Pada SEA Games mendatang akan turun juga pada nomor lari 5.000 meter dengan target meraih emas," katanya.
Pada beberapa ajang internasional, Agus, yang menjalani pelatnas di perkebunan teh Pengalengan Bandung bersama Jauhari Johan (Sumatera Selatan) tersebut justru sering turun pada nomor lari 5.000 meter.(wse/twu)
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.