Home » » Persikas Hanya Menang 5-3

Persikas Hanya Menang 5-3

Written By ericadventure on Rabu, 11 April 2012 | 19.38



Menekuk Pesekama Kabupaten Magelang dengan skor telak 5 -3 pada laga pertama Kompetisi Divisi III Nasional KPSI 2012 di stadion Wujil, Ungaran, kemarin sore, Persikas Kabupaten Semarang membuka peluang keluar sebagai juara grup, sekaligus lolos ke Divisi II.

Sempat dikejutkan oleh gol striker Persekama I Made Padmi menit ke-20, hanya selang dua menit Persikas mampu menyeimbangkan skor lewat gol Fandi Ahmad .

Tampil lebih percaya diri, Persikas menguasai lini tengah dan mengurung pertahanan Pesekama. Hasilnya, tiga gol tambahan berhasil disarangkan para pemain Persikas ke gawang Persekama yang dijaga Fajar Arif. Masing-masing oleh Dwi Susanto (31 dan 44) dan  Marjun (42). Hingga 45 menit pertama usai Persikas masih unggul 4-1.

Babak kedua, Persekama tampil lebih menyerang untuk mengejar defisit tiga gol. Dan hasilnya, menit ke 59 I Made Padmi untuk kedua kalinya menjebol gawang Persikas yang dikawal Hamid Panggah. Lagi-lagi, Persikas mampu membalas dengan cepat pada menit ke 61. Kali ini lewat tendangan keras Marjun yang gagal ditepis Fajar Arif.

Bencana bagi Persekama datang pada menit ke 71. Pemain bertahan Rudianto mendapat ganjaran akumulasi dua kartu kuning harus meninggalkan lapangan. Bermain dengan 10 orang Persekama justru berhasil memperkecil kekalahan lewat hattrick I Made Padmi pada menit 75.

Secara keseluruhan, permainan kedua tim yang dipimpin wasit Dicky Aji dari Tegal cukup enak ditonton. Tiga pemain Persikas Agus Setiawan, Marjun dan Ramdani mendapat kartu kuning.

Pelatih Persikas Tri Basuki mengaku cukup puas atas kemenangan anak asuhnya. Namun dari segi permainan Tri merasa pasukannya belum tampil maksimal. "Mungkin karena ini pertandingan awal, anak-anak grogi. Saya optimistis pada pertandingan penutup nanti kami mampu mengalahkan PSD," imbuhnya.

Fakta bahwa Persekas bisa dibobol dengan tiga gol mengisyaratkan bahwa pertahanan Laskar Baruklinting tidak sekuat baja. PSD bisa memanfaatkan celah tersebut. (ino/13)

Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Sport - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger